Hai sobat blog, bagaimana nih kabar kamu? Semakin bertambah usia, anak sudah bisa belajar membaca buku dengan banyak halaman. Hal ini juga bisa melatih anak untuk senang membaca dan belajar akan kehidupan sehari-hari.
Maka dari itu, mom’s sudah bisa memperkenalkan anak
dengan novel yang masih bercerita petualangan untuk anak. Berikut beberapa
rekomendasi novel anak terbaik yang bisa menjadi pilihan untuk anak di rumah.
1. The Little Prince
Rekomendasi buku pertama adalah The Little Prince. Little
Prince adalah kisah pertemuan Antoine dengan seorang anak laki-laki ketika
pesawatnya terdampar di padang gurun.
Anak laki-laki misterius ini mengaku tinggal
sendirian di sebuah planet kecil. Antoine menggambarkan kesepian yang melanda
pangeran itu dan bagaimana usahanya untuk mencari seorang teman. Cerita
pangeran cilik ini mengajarkan anak mama untuk menjadi mandiri dan berani.
2. Charlie &The Chocolate Factory
Rekomendasi buku selanjutnya adalah Charlie &The
Chocolate Factory. Para mom’s pasti mengakui bahwa Roald Dahl merupakan penulis
cerita anak-anak yang brilian. Karya-karyanya telah dibaca oleh ratusan juta
anak di dunia. Buku Charlie &The Chocolate Factory adalah salah satu buku
terbaiknya.
Buku ini menceritakan tentang Charlie, seorang anak
miskin yang memenangkan undian untuk tur ke dalam pabrik cokelat milik Willy
Wonka. Selain Charlie, ada beberapa anak juga yang ikut tur itu. Pabrik ajaib
itu menggoda anak-anak yang masuk ke dalamnya. Anak yang sombong, rakus, dan
tidak patuh sama orangtuanya mendapat hukuman.
3. The Miraculous Journey of Edward
Tulane
Buku ketiga adalah The Miraculous Journey of Edward
Tulane. Edward adalah boneka kesayangan seorang anak yang tanpa sengaja hilang.
Edward berkelana seorang diri, menyangkut di jala nelayan, terdampar di tempat
sampah, kemudian menjadi teman seorang anak miskin yang sedang sakit.
Meskipun Edward berharap bisa berjumpa dengan
sahabatnya lagi, ia harus menerima nasib dan pasrah ketika hal tersebut tidak
mungkin terjadi.
4. Harry Potter and The Sorcerer’s
Stones
Buku berikutnya adalah Harry Potter and The
Sorcerer’s Stones. Harry Potter adalah anak yatim piatu yang bersekolah di
sekolah sihir Hogwarts. Ia menjadi musuh penyihir paling jahat di dunia karena
mendendam kepada almarhum orangtua Harry. Kisah Harry ini mengajarkan kepada
anak mama keberanian untuk membela kebenaran.
5. The Giving Tree
Buku terakhir adalah The Giving Tree. Buku
menceritakan tentang persahabatan antara pohon apel dan seorang anak laki-laki.
Cinta yang tumbuh antara anak tersebut dan Si Pohon mengajarkan bahwa dasar
persahabatan adalah cinta dan saling memberi. Tetapi Shel mengingatkan bahwa
memberi atau meminta terlalu banyak tidak baik hasilnya.
Nah mom’s, itulah beberapa buku yang
direkomendasikan untuk si kecil. Semoga bermanfaat.
0 Komentar